The Effect Of Guided Imagery Sugestion On a Mother’s Physical Readiness Before Labor
Abstract
Latar Belakang : Target MDG’s 2015 yaitu menurunkan angka kematian ibu menjadi 102 Kelahiran Hidup, dan target SDG’s (Sustainable Development Goals) yaitu menurunkan Angka Kematian Ibu menjadi 70/ 100.000 Kelahiran Hidup pada akhir 2030. Dalam rangka mempersiapkan persalinan perlu adanya persiapan yang baik menjelang persalinan. Persiapan tersebut salah satunya adalah mempersiapkan ibu hamil secara fisik. Pendekatan melalui adanya program kelas ibu hamil adalah salah satu cara untuk memberikan konseling tentang kesiapan menjelang persalinan. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal tentang persiapan menjelang persalinan perlu adanya suatu hal yang dilakukan secara berulang dan bertahap. Salah satunya menggunakan informasi yang dilakukan oleh bidan atau tenaga kesehatan lainnya. Pemberian informasi tersebut memerlukan suatu metode. Salah satunya dengan menggunakan teknik sugesti hypnotic guided imagery merupakan suatu cara untuk memberikan perintah positif kepada pikiran bawah sadar untuk untuk mengubah pikiran, perasaan, dan perilaku menjadi lebih baik. Ketidaksiapan ibu menghadapi persalinan menjadi salah satu faktor penyebab tingginya mortalitas dan morbiditas baik pada ibu maupun bayinya. Tujuan : untuk mengetahui pengaruh metode pemberian KIE dengan metode sugesti hypnotic guided imagery terhadap kesiapan menjelang persalinan baik secara fisik maupun psikologis. Metode : Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi Experimental. Desain penelitian menggunakan Non equeivalent pretest-posttest control grup design serta analisis data menggunakan Uji Mann Whitney. Hasil: Karakteristik responden adalah berumur 21-35 tahun (79.2%), berpendidikan SLTA (54.2%), sebagai ibu rumah tangga (70.8%), dan paritas primigravida (58.3%). Hasil analisis data menggunakan uji Mann Whitney didapatkan nilai p-value <0,05 pada variabel pengetahuan 90,43), dan sikap (0,019). Hal ini menunjukkan bahwa ada perbedaan yang bermakna pada variabel pengetahuan, dan sikap yang berarti bahwa metode sugesti guided imagery dapat meningkatkan pengetahuan dan sikap menjelang persalinan. Kesimpulan : metode guided imagery merupakan alternative pemberian penyuluhan pada kelas ibu hamil dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap ibu menjelang persalinan. Kata Kunci : Sugesti Guided Imagery, Kesiapan Fisik, Persalinan
Published
2021-04-11
Section
Artikel