MANFAAT KONTAK KULIT AYAH DAN IBU TERHADAP SUHU TUBUH BAYI BARU LAHIR

  • Durrotun Munafiah
  • Ni Nyoman Maryaningtyas
  • Jupin Ningsih

Abstract

Metode kontak kulit (skin to scin contac) bermanfaat bagi bayi premature untuk memulihkan akibat prematuritasnya, stabilisasi subu tubuh, stabilisasi laju denyut jantung dan pernafasan. Interaksi antar ayah dan bayi, khususnya sentuhan langsung dari kulit ayah ke kulit bayi, dapat memengaruhi kesehatan sosial dan emosional anak. Tujuan Penelitian : Mengetahui perbedaan pengaruh kontak kulit antara ayah dan ibu terhadap suhu tubuh bayi baru lahir. Metode Penelitian : Jenis penelitian survei analitik desain penelitian pretest posttest with control group. Populasi yaitu bayi baru lahir yang diperkiraan lahir pada Bulan Oktober sampai dengan Desember 2018 di Puskesmas Wedarijaksa I sebanyak 40 bayi, sampel 36. Uji statistik menggunakan uji one sample test. Hasil Penelitian : Rata rata suhu bayi baru lahir sebelum dilakukan kontak kulit dengan ayah yaitu 36,07oC, sebelum dilakukan kontak kulit dengan ibu rata rata 36,1oC, sesudah dilakukan kontak kulit dengan ayah yaitu 36,3oC, sebelum dilakukan kontak kulit dengan ibu rata rata 36,38oC. Terdapat perbedaan kontak kulit antara ayah dan ibu terhadap suhu tubuh bayi baru lahir (p value = 0,000). Saran : Ibu bayi diharapkan melakukan kontak kulit dengan bayi baru lahir agar tidak terjadi hipotermi atau kehilangan panas sehingga bayi sehat dan selamat

References

Djelantik, I.G.G. 2017. Petunjuk

Praktis Perawatan Metode

Kanguru. Perkumpulan Perinatologi

Indonesia (Perinasia). Jakarta

Ernada, S.E. 2005. Challenges to The Modern

Concept of Human Rights. J. SosialPolitika. 6(11): 1-12.

Kementerian Kesehatan RI. 2010. Manajemen

Bayi Berat Lahir Rendah untuk Bidan

dan Perawat. Direktorat Jendral Bina

Kesehatan Masyarakat RI, Jakarta

Novita Joseph direview Tania Savitri .

Bayi yang Baru Lahir Juga Perlu

Merasakan Dekapan Hangat dari Sang

Ayah.https://hellosehat.com/parenting/

tips-parenting/sentuhan-langsung-ayahdan-bayi di akses tanggal 20 Juli 2018

Perkumpulan Perinatologi Indonesia

(Perinasia).2017. Penatalaksanaan

Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR).

Jakarta

Rahmathulla, V.K., Das P., Ramesh, M. &

Rajan, R.K. 2007. Growth Rate Pattern

and Economic Traits of Silkworm

Bombyx mori, L Under The Influence of

Folic Acid Administration. J. Appl. Sci.

Environ. Manage. 11(4): 81-84.

kanguru pada bayi. Perkumpulan

Perinatologi Indonesia (Perinasia) :

Jakarta

Suradi, Rulina dan Yanuarso, Piprim B.

Metode Kanguru Sebagai

Pengganti Inkubator Untuk bayi

baru Lahir. Perkumpulan

Perinatologi Indonesia (Perinasia).

Jakarta

Published
2019-06-24