HUBUNGAN STATUS GIZI DENGAN PRE MENSTRUASI SYNDROME (PMS) PADA REMAJA PUTRI DI SMA NEGERI 7 KOTA MALANG

  • Ayu Dwi Wahyuningsih STIKes Kendedes Malang

Abstract

Tingginya masalah Pre Menstruasi Syndrome (PMS) pada remaja putri akan berdampak pada produktivitas mereka dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Salah satu penyebab PMS adalah defisiensi gizi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara status gizi dengan dengan PMS pada remaja putri di SMA Negeri 7 Kota Malang. Desain penelitian yang digunakan adalah observasional analitik dengan memperhatikan rancangan kohort selama 1 bulan, sampel dalam penelitian ini adalah 30 remaja putri, teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan lembar observasi dan dengan lembar check list gejala PMS. Data dianalisa dengan menggunakan Spearman Rank. Hasil analisa Spearman Rank correlation menunjukkan bahwa nilai r sebesar -0,226 lebih kecil dari pada 0,5. Dengan demikian, tingkat korelasi antara status gizi dan PMS remaja putri di SMA Negeri 7 Malang tergolong rendah. Selain itu hubungan antar kedua variabel tidak signifikan karena angka signifikan lebih besar dari α (0,229 > 0,025) sehingga  ditolak yang artinya tidak ada hubungan antara status gizi dengan dengan Pre Menstruasi Syndrome (PMS) pada remaja putri di SMA Negeri 7 Kota Malang. Namun diharapkan setiap remaja putri tetap mempertahankan status gizi yang baik. Kata kunci : Remaja putri, status gizi, Pre Menstruasi Syndrome (PMS)
Published
2016-04-29